Kunjungan Industri PT Garuda Food Pati
Rabu, 3 Agustus 2016. Mahasiswa Prodi Teknologi Pangan Unimus melakukan kunjungan industri ke PT Garudafood Putra Putri Jaya di Pati Jateng. Sebanyak 65 mahasiswa didampingi dosen Dr Nurrahman dan Agus…
Teknologi Pangan UNIMUS menggandeng Perusahaan Pangan
Program Studi Teknologi Pangan Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) bermitra dengan PT Total Samudra Sejahtera (PT TOSS) Purwakarta Jawa Barat, perusahaan eksportir ikan dalam kaleng, untuk penyaluran lulusannya bekerja di perusahaan tersebut. Tersedia lowongan di perusahaan tersebut untuk posisi quality control, analis/laboratorium, produksi, planning production inventory control. “Disamping itu, kami senang selama studi mahasiswa juga dapat Praktek Kerja Lapang (PKL) di tempat kami, termasuk kegiatan penelitian bagi dosen dan mahasiswanya,” jelas H Syafruddin SE, Direktur PT TOSS saat memberikan kuliah tamu di UNIMUS sabtu 30 Juli lalu. (more…)
Kuliah Tamu Prodi Teknologi Pangan Bersama Owner Keju Indrakila Dan Dirut PT Lotte Mart Indonesia

Mengangkat tema “Peluang pemasaran produk lokal dalam level nasional dan internasional”, prodi Teknologi Pangan Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) mengajak kepada mahasiswa UNIMUS untuk meningkatkan daya saing bangsa melalui peningkatan mutu produk pangan. Kuliah tamu yang diikuti oleh semua mahasiswa Prodi Teknologi Pangan dan perwakilan Prodi-prodi lain di UNIMUS pada 20 April 2016, menghadirkan the one top person yaitu Direktur Utama PT Lotte Mart Indonesia Ir Yosep V Buntaran MM dan Direktur KSU Keju Boyolali yang lebih dikenal Keju Indrakila. (more…)
Keajaiban Alam Sel
Video Karya Harun Yahya dengan judul 'Keajaiban Alam Sel' berikut menggambarkan Ke-Maha Besar-an Allah Swt yang menciptakan makhluk hidup berawal dari satu sel dan disempurnakan hingga berjuta-bermilyar-bertrilyun Sel yang tertata…
Merealisasi Visinya, Program Studi Teknologi Pangan UNIMUS Studi Banding Ke INHART-IIUM Malaysia
Apa yang menarik dari International Institute For Halal Research And Training (INHART) International Islamic University Malaysia (IIUM) bagi Program studi Teknologi Pangan UNIMUS sehingga melakukan kunjungan pada 13 Mei lalu? INHART bergerak di lima bidang pokok yaitu Akademik (S2 dan S3), Pelatihan, Penelitian, Publikasi dan Konsultasi di bidang Halal. Menurut penjelasan dari Asst Prof. Dr Betania Kartika Muflih MA sebagai Deputy Director INHART yang menerima kunjungan, “Bidang kajian halal kami meliputi Shariah (kajian Fiqh), Science and technology, Halal Food and beverages, Halal Pharmaceuticals, Halal Medicine, Muslim Friendly Hospitality and Services, Shariah-based Administration, dan Islamic Tourism.” (more…)
Kunjungan Prodi Teknologi Pangan ke Politechnic of Singapura dan IIUM Malaysia
Singapura dan Malaysia negara tetangga terdekat kita menjadi tujuan pertama kunjungan Prodi Teknologi Pangan Unimus yang diikuti dosen dan mahasiswa untuk internasionalisasi program yang menjadi visi Unimus “..Berwawasan Internasional..”. (more…)
MoA Prodi Teknologi Pangan Unimus dengan Magister Teknik Kimia Undip
Jumat 24 April delegasi UNIMUS dipimpin Dekan Fikkes H Edy Soesanto, S.Kp MKes, Wakil Dekan Dr Budi Santoso MSi, Ketua Prodi Teknologi Pangan Ibu Siti Aminah, MSi dan Sekretaris Prodi M Yusuf Ph.D bertandang ke Magister Teknik Kimia Undip Tembalang, diterima oleh Dekan Teknik Ir Agung Wibowo PhD, Wakil Dekan II Prof Dr Abdullah Msc, Kaprodi S2 Teknik Kimia Moh Djaeni PhD berserta staf, dalam rangka membangun kerjasama lebih lanjut. Kerjasama dimulai dengan adanya agreement dalam bentuk Memorandum of Agreement (MoA) antara kedua belah pihak dalam berbagai bidang, termasuk memudahkan bagi alumni Teknologi Pangan Unimus yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang Magister Teknik Kimia Undip jurusan Teknologi Pangan. (more…)
Prodi Teknologi Pangan UNIMUS terus berpacu meningkatkan mutu
Setelah mendapatkan akreditasi B dari BAN PT Program Studi Teknologi Pangan Unimus terus memantapkan posisi agar dapat meraih prestasi yang lebih baik pada masa yang akan datang. Dalam penjelasan Misi 1 Menyelenggarakan pendidikan bidang pangan yang didasarkan pada pemanfaatan teknologi informasi dan kewirausahaan berwawasan global, dijabarkan dalam serangkaian kegiatan :
- Kurikulum : (1) Penyusunan dokumen evaluasi kurikulum dan , (2) Pemutakhiran kurikulum secara berkala. (more…)